Sunday, December 10, 2023

Ratusan ASN dan Anggota DRPD Situbondo Terima Vaksin Covid-19 Tahap 2

SITUBONDO – Ratusan pengawai ANS dan anggota DPRD di Kabupaten Situbondo, menjalani vaksinasi covid 19, Kamis (21/02/2021).

Vaksinasi covid 19 tahapan kedua ini dilaksanakan di tiga tempat, yaitu di ruang lantai dua Pemkab Situbondo, Makodim 0823 dan Klinik Mapolres Situbondo.

PLH Bupati Situbondo, Syaifullah mengatakan, vaksinasi pada hari ini dilakukan untuk para pegawai sekretariatan, Bapedda, anggota DPRD serta OPD yang lain.

“Kita juga minta dari Dispenda Jawa Timur dan Pajak Pratama untuk divaksinasi,” ujar Plh Bupati Syaifullah disela acara vaksinasi di Pemkab Situbondo.

Sementara itu, kata Syaifullah, vaksinasi untuk jajaran Kodim 0823 dan Polres vaksinasi dilakukan di klinik masing masing.

“Vaksin yang kita terima kemarin, jumlahnya ada sekitar lima ribu vaksin. Untuk hari ini saja ada sekitar 500 orang yang divaksin,” katanya.

Syaifullah menjelaskan, setelah dilakukan vaksin tidak ada pengaruh apapun terhadap dirinya, namun hanya diminta beristirahat selama 30 menit usai divaksin.

“Alhamdulillah tidak ada reaksi apa apa, semua sehat,” tukasnya.

Comment
Baca juga :  Koramil 0823/09 Jangkar Gerak Cepat Bantu Proses Pemadaman Kebakaran Rumah di Situbondo, Diduga Akibat Korsleting Listrik
Rahman
Rahmanhttps://www.rahmankamal.com/
Pustakawan magang di Perpustakaan Jalanan Besuki Membaca. Menikmati berbagai tulisan dan kadang menumpahkan kegelisahan dan ide aneh bin nyeleneh di berbagai portal daring di dunia maya. "Verba volant, scripta manent"

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terpopuler

Verified by MonsterInsights