Saturday, September 30, 2023

GenBI Malang Adakan Capacity Building, Undang Founder Sekolah Karir Sebagai Narasumber

MALANG – Generasi Baru Indonesia atau biasa disebut GenBI adalah wadah komunitas penerima beasiswa Bank Indonesia. Sebagai wadah komunitas yang disiapkan sebagai garda depan komunikasi Bank Indonesia dan masyarakat, komunitas GenBI selalu mengadakan pengembangan dan aktualisasi terus menerus.

Hal tersebut yang kemudian menjadi salah satu alasan dilaksanakannya kegiatan Capacity Building oleh GenBI Korkom Malang yang mewadahi penerima beasiswa Bank Indonesia dari 4 Komisariat perguruan tinggi meliputi Universitas Negeri Malang, UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, Universitas Brawijaya Malang dan Universitas Nurul Jadid.

Dalam kegiatan Capacity Building yang dilaksanakan secara virtual melalui Zoom Meeting tersebut, panitia mengundang Aditiyo Indrasanto, founder Sekolah Karir sebagai narasumber dan pemateri dalam kegiatan tersebut.

Aditiyo yang kemudian dipaggil Coach Adit selama kegiatan memaparkan banyak hal selama sesi pemateriannya. Mulai dari obrolan tentang personal branding dan kemudian dilanjut dengan proses pembuatan CV yang baik dan benar.

Sesi pagi kemudian ditutup dengan obrolan santai tentang Linkedin dan alasan kenapa Kita harus memiliki akun dan aktif di aplikasi tersebut. Sesi pagi kemudian dilanjutkan dengan Ishoma sampai pukul 13.00.

Sesi siang dilanjutkan dengan sharing session oleh alumni Generasi Baru Indonesia yang pernah bekerja di World Bank dan kini menjadi staff di Bank Indonesia. Putra Prima Raka bercerita banyak tentang perjalannya sebagai penerima beasiswa Bank Indonesia dan membagikan beberapa tips dan trik bagi peserta yang ingin mencari beasiswa atau pekerjaan.

Setelah sesi sharing bareng Putra Prima. Capacity Building kemudian dilanjutkan dengan materi Wawancara yang dibawakan oleh Coach Aditiyo kembali.

Dalam sesi tersebut, selain ngobrolin teori dan hal yang harus dipersiapkan sebelum wawancara. Coach Adit juga mengajak peserta untuk melakukan simulasi wawancara secara langsung.

Baca juga :  Belajar dari Sejarah, GenBI Jatim Adakan Audiensi Undang Ketua Umum Demisioner Untuk Berbagi Pengalaman

Simulasi wawancara yang dilakukan mengangkat topik prioritas dengan study case seorang bos yang meminta staffnya untuk kembali ke kantor dalam perjalanan pulang.

Coach Adit menjelaskan dan memberikan beberapa tips saat menghadapi momen tersebut.

“Tentukan prioritas sambil lalu Kalian gali kebutuhan dan alasan bos Kalian meminta Kalian balik ke kantor itu, setelah itu berikan alasan dan pilih keputusan Kalian sesuai dengan kondisi yang terjadi” Terang Coach Adit. (*)

(rhmn)

Comment
Website | + posts

Pustakawan magang di Perpustakaan Jalanan Besuki Membaca. Menikmati berbagai tulisan dan kadang menumpahkan kegelisahan dan ide aneh bin nyeleneh di berbagai portal daring di dunia maya.

Pecinta kucing dengan berbagai keimutannya.

Rahman
Rahmanhttps://gubukinspirasi.com
Pustakawan magang di Perpustakaan Jalanan Besuki Membaca. Menikmati berbagai tulisan dan kadang menumpahkan kegelisahan dan ide aneh bin nyeleneh di berbagai portal daring di dunia maya. Pecinta kucing dengan berbagai keimutannya.

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terpopuler

Verified by MonsterInsights