Gubukinspirasi – Pengurus Pusat (PP) Forum Komunikasi Mahasiswa Nasional Komunikasi dan Penyiaran Islam (FORKOMNAS KPI) adakan agenda Obrolan Ramadhan Berkualitas (OBRAS) yang bertajuk mengukur kecakapan digital masyarakat Indonesia (Digital skill dan literasi digital masyarakat) via zoom, Minggu, 10/04/2022.
Ketua umum PP FORKOMNAS KPI, Maulana Wedy Irkham, menyebutkan bahwa Obras merupakan agenda pertama PP FORKOMNAS KPI pada bulan Ramadan. Menurutnya, kegiatan ini diadakan supaya teman-teman khususnya mahasiswa jurusan KPI tidak sampai kehilangan ide dan gagasan soal literasi digital.
“Supaya pisau analisis teman-teman tidak tumpul,” jelas Maulana.
Dalam obrolan ini dihadiri oleh Romzi Ahmad, wakil ketua Siberkreasi Indonesia. Dalam pemaparannya, Romzi menjelaskan bahwa dalam meningkatkan literasi digital tidak cukup diberikan kepada segelintir orang saja, akan tetapi sudah seharusnya menjadi tanggung bersama dalam kesadaran penuh. Ia menambahkan, bahwa ada tiga hal yang perlu dibangun supaya tercipta kesadaran.
“Internet telah membentuk dunia yang baru, teknologi telah berkembang pesat, maka literasi digital akan menjadi jawabannya,” jelas Romzi.
Menjawab persoalan masyarakat yang dihadapkan pada perkembangan teknologi, menurut Romzi, aktivis sosial kemasyarakatan harus siap dengan maraknya digitalisasi. Dalam pandangannya, kita semua harus mampu membuat opini tandingan yang disebar di banyak media.
“Kita harus bisa menjadi opinion leader, juga melakukan kampanye digital yang berorientasi pada hal yang baik,” tegasnya.
Menyikapi sekelumit persoalan masyarakat untuk menyuarakan pendapat di media publik, Romzi mengingatkan supaya tidak sembarangan melancarkan opini, mampu berifikir ulang dan intens melakukan studi kasus.
“Saya jarang memosting konten yang bukan keahlian saya, kecuali memang saya memiliki otoritatif dan konsen untuk membicarakan isu tersebut,” pungkasnya.
Mahasiswa Biru Kuning Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam Universitas Nurul Jadid Probolinggo, yang tidak lain hanyalah seorang anak kelahiran pulau kecil Giligenting.